close

8 Manfaat Air Rebusan Daun Sirih Untuk Daerah Kewanitaan

Manfaat Air Rebusan Daun Sirih Untuk Daerah Kewanitaan

Kebanyakan dari kalian mungkin sering mendengar kalau daun sirih memiliki manfaat yang sangat baik untuk organ kewanitaan. Yup, sudah banyak beredar produk kewanitaan yang menggunakan bahan dasar daun sirih.

Lalu, bagaimana dengan menggunakan air rebusan daun sirih secara langsung untuk membersihkan area kewanitaan Anda? Bahaya nggak sih?

Dr. Handris Yanitra dari MeetDoctor mengungkap, penggunaan air rebusan daun sirih untuk membilas organ wanita sebenarnya masih bersifat kontroversial di dunia kedokteran.

Namun dari beberapa studi penelitian yang dilakukan dermatologi mengungkapkan bahwa minyak esensial dari daun sirih ini dapat berfungsi sebagai antiseptik, anti- bakter dan anti-jamur yang dapat membantu mencegah timbulnya keputihan abnormal.

Daftar Isi

Manfaat daun sirih untuk kewanitaan

Berikut beragam manfaat dari penggunaan air rebusan daun sirih merah maupun hijau untuk kesehatan keintiman wanita:

1. Membersihkan miss V

Kandungan anti-jamur yang terdapat dalam daun sirih bermanfaat untuk membersihkan jamur yang berbahaya, sekaligus menghilangkan mikroba yang dapat merugikan daerah sekitar kewanitaan (vagina) anda.

2. Merapatkan miss V

Tahukah kamu, ternyata rebusan daun sirih dapat merapatkan daerah vagina dan membuat vagina perempuan menjadi lebih kesat.

3. Menghilangkan bau pada miss V

Jika anda memiliki masalah dengan keputihan dan vagina mengeluarkan bau yang kurang sedap, anda dapat menghilangkannya menggunakan air rebusan daun sirih yang sudah teruji dan ter secara klinis.

4. Mengatasi keputihan

Keputihan tentu sangat mengganggu kenyamanan anda, termasuk aktivitas dalam hubungan suami istri. Solusi untuk mengatasi bau dari keputihan yang tidak normal dapat kami atasi dengan membasuh miss V dengan rebusan daun sirih hangat, lakukan cebokan sampai keputihan benar-benar sudah normal.

5. Menghilangkan gatal gatal pada miss V

Selain keputihan, bakteri jahat yang bersarang pada area kewanitaan dapat menimbulkan gatal-gatal, loh. Untuk mengatasi hal ini anda bisa membasuh vagina dengan air rebusan daun sirih hangat.

6. Mengatasi lendir berlebih

Masalah lain yang populer terjadi pada area kewanitaan ialah keluarnya lendir secara berlebihan. Untuk mengatasi masalah ini kamu dapat membasuh vagina dengan air rebusan daun sirih. Hal itu disebabkan, adanya kandungan tanin pada daun sirih dapat membantu mengurangi keluarnya cairan berlebih pada miss V.

7. Meningkatkan gairah suami istri

Jika semua masalah sudah teratasi, maka area kewanitaan anda akan terasa lebih bersih, kesat dan harum. Nah, pada kondisi ini tentu akan sangat menggairahkan bagi suami untuk segera melaku hubungan seksual.
Note: perawatan aren kewanitaan ini sangat cocok dilakukan oleh wanita yang mau menikah.

8. Membantu melancarkan haid yang kurang teratur

Wow, selain 7 manfaat diatas. Jika kebersihan pada arean kewanitaan terjaga secara optimal, dapat mempengaruhi kelancaran proses menstruasi loh ladies.

Cara mengolah daun sirih yang benar

Di himpun dari pengalaman seorang wanita yang tak mau disebutkan namanya, membeberkan langkah-langkah merebus daun sirih yang tepat agar tidak menimbulkan efek samping berbahaya:

  • Siapkan 10 lembar daun sirih.
  • Lalu cuci sampai bersih.
  • Setalah itu, rebus daun sirih dengan menggunakan 500 ml air bersih sampai mendidih.
  • Kemudian biarkan sampai hangat.
  • Jika sudah, segera gunakan air rebusan daun sirih tersebut untuk membasuh miss V anda.

Penting.!!! Kamu harus benar-benar memperhatikan suhu air rebusan sebelum membasuhkannya ke miss V. Jika terlalu panas bisa-bisa vagina anda malah luka.

Nah, itulah informasi mengenai manfaat dari penggunaan air rebusan daun sirih untuk aren kewanitaan yang dapat saya sampaikan pada kesempatan kali ini, selamat mencoba leadis.

Tinggalkan komentar