close

Rekomendasi Tempat Terbaik untuk Memasang CCTV di Area Kantor

Penggunaan kamera pengintai dalam sebuah tempat bisnis seperti kantor hingga pabrik merupakan langkah efektif untuk menjamin keamanan perusahaan dan menghindari pencurian maupun kerusakan properti. Sistem keamanan melalui CCTV jarak jauh ini membuat pemilik bisnis tidak perlu khawatir lagi akan terjadi hal-hal di luar produksi.

Tidak hanya sampai disana, kamera pengawas tersebut mampu meminimalisir biaya keamanan karena perawatannya yang murah dan tidak harus dilakukan secara berkala selagi Anda menjaganya tetap aman serta menyimpannya di tempat terbaik. Lalu, dimana titik efisien untuk memasang CCTV kantor?

Daftar Isi

Tempat Terbaik untuk Memasang Kamera Pengintai di Area Kantor

Kamera pengawas yang hendak Anda pasang di kantor mampu bekerja 24 jam tanpa henti sehingga akan meningkatkan kinerja perusahaan. Namun hal ini harus dibarengi dengan strategi pemasangan yang efisien, jadi Anda harus tahu dimana saja letak terbaik untuk memasang CCTV seperti yang akan kami bahas di bawah ini.

1. Bagian Resepsionis

Spot terbaik pertama yang harus Anda pasang CCTV adalah bagian resepsionis. Area resepsionis memiliki lalu lintas tinggi dalam hal administrasi dan banyak keluar masuk transaksi yang menyangkut produksi perusahaan.

Terlebih lagi jika ruang resepsionis tersebut berada di bagian depan kantor, maka titik ini pasti menjadi sasaran empuk pelaku kejahatan untuk menerobos masuk. Dengan adanya wireless CCTV camera, Anda bisa memantau kegiatan dengan maksimal.

2. Pintu Keluar Masuk

Selain area resepsionis yang sering menjadi sasaran kejahatan, pintu keluar masuk kantor juga tidak kalah berbahayanya. Dengan adanya CCTV tersebut akan membantu Anda dalam mengidentifikasi pelanggan atau tamu yang masuk ke dalam kantor.

Titik penempatan kamera di area ini harus tepat menghadap pintu dan pastikan tidak ada sumber cahaya di sekitarnya agar tidak mempengaruhi kualitas video. Jika ada cahaya yang terlalu terang (silau), biasanya objek akan nampak kusam dalam video rekaman yang dihasilkan.

3. Ruang Arsip Dokumen

Semua perusahaan atau kantor pastinya memiliki satu ruangan yang digunakan untuk menyimpan dokumen penting. Disinilah Anda harus memasang kamera pengintai karena area ini menjadi ruangan vital dengan akses masuk terbatas sehingga harus diberi keamanan lebih.

Jangan sampai Anda lengah dan tidak memasang sistem keamanan sama sekali di bagian ini. Pastikan juga CCTV tersebut ditempatkan pada titik tersembunyi tetapi mampu memantau seluruh bagian ruangan dengan baik.

4. Gudang

Jangan menyepelekan gudang meskipun tampak seperti ruangan penyimpanan biasa. Bukan tanpa alasan, gudang merupakan tempat penyimpanan barang dalam jumlah besar dan bernilai jutaan rupiah bahkan lebih.

Tempat ini sering menjadi target pencuri sehingga harus diberi sistem keamanan khusus seperti menggunakan kamera CCTV. Pasanglah kamera pengawas sesuai dengan luas gudang kantor tersebut. Semakin luas ruangannya, maka disarankan untuk menggunakan lebih dari satu kamera CCTV.

5. Tempat Parkir

Guna menjaga kendaraan Anda dan pegawai lain tetap aman di tempat parkir, sebaiknya Anda juga memasang wireless CCTV camera disini. Terlebih lagi jika karyawan di perusahaan Anda mayoritas menggunakan kendaraan pribadi mahal seperti mobil atau motor, keamanan dari security pun tidak akan cukup.

Selain untuk menghindari pencurian kendaraan, CCTV tersebut juga mampu menghindari kerusakan kendaraan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab. Sehingga nantinya jika terjadi hal-hal buruk yang tidak diinginkan, Anda bisa dengan mudah menemukan pelakunya.

Kamera pengintai untuk indoor dan outdoor tersebut haruslah segera Anda pasang agar dapat meningkatkan keamanan di kantor. Namun sebelum itu, pastinya Anda harus memilih produk CCTV terbaik yang mampu menunjang semua kebutuhan kantor.

Dan kini Anda tak perlu repot lagi mencari produk kamera pengawas, pasalnya telah hadir Hikvision ColorVu sebagai produk kamera CCTV tercanggih yang menyuguhkan banyak kemudahan dalam penggunaannya seperti yang akan kami bahas di bawah ini.

Tingkatkan Keamanan Kantor dengan Hikvision ColorVu

Hikvision telah berhasil menawarkan sejumlah produk kamera CCTV berkualitas tinggi dengan fitur lengkap, salah satunya adalah Hikvision ColorVu. Teknologi yang satu ini memungkinkan pengguna untuk merasakan kualitas tayangan rekaman hasil CCTV berkualitas tinggi 24/7 sehingga memudahkan staf keamanan untuk melindungi semua properti kantor bahkan di malam hari dengan pencahayaan minim sekalipun.

Hikvision ColorVu juga memiliki sejumlah keunggulan lain yang tidak bisa Anda rasakan saat menggunakan produk CCTV manapun, diantaranya adalah:

  • Warna Sesungguhnya

Seluruh momen yang terekam menggunakan Hikvision ColorVu dijamin terekam dengan warna terang alami karena proses render warna yang super akurat dan tetap bekerja dengan baik meski di lingkungan dengan cahaya rendah.

  • Detail Lengkap

CCTV Hikvision ColorVu secara jelas mampu merekam semua informasi warna hingga detail dengan lebih jelas dan kaya. Hasil rekaman CCTV pun tidak akan berupa hitam putih, tetapi semua warna akan terekam dengan baik.

  • Visual Tajam

Hikvision ColorVu memungkinkan Anda untuk merasakan pengalaman tayangan dengan visual yang lebih tajam dan kecerahan seimbang dengan aperture  super F1.0. dan juga dilengkapi dengan sensor lanjutan yang menjamin proses render yang realistis.

Kamera CCTV ColorVu dari Hikvision sebagai kamera pengawas merupakan paket CCTV terbaik untuk tayangan yang lebih nyata karena memiliki kualitas warna jernih bahkan dalam gelap. Anda bisa membuktikannya dengan berkunjung langsung ke website Hikvision sekarang juga.

Setelah membuktikannya, sekarang giliran Anda untuk merasakan langsung bagaimana kecanggihan kamera pengintai dari Hikvision. Mari segera dapatkan produk Hikvision ColorVu dan nikmati lingkungan kantor yang nyaman dan aman.

Tinggalkan komentar