close

Apa Yang Dimaksud Dengan Busur Lingkaran

Daftar Isi

Pengertian Busur Lingkaran

Busur lingkaran adalah sebuah garis lengkung yang termasuk dalam bagian dari sebuah keliling lingkaran. Busur lingkaran tersebut dibedakan menjadi dua, antara lain yaitu busur lingkaran minor dan busur lingkaran mayor. Busur minor merupakan busur lingkaran kecil yang besarnya tidak melebihi dari setengah lingkaran. Sedangkan jika besarnya melebihi setengah lingkaran termasuk busur lingkaran mayor.

Jenis-jenis Busur Lingkaran

Berikut adalah beberapa bagian-bagian lain di dalam lingkaran.

1. Titik Pusat Lingkaran

Seperti namanya titik pusat lingkaran ini merupakan area yang berada di pusat lingkaran. Pusat tersebut tepat berada di tengah-tengah lingkaran.

2. Diameter Lingkaran

Diameter lingkaran merupakan sebuah garis panjang dan lurus yang mana disini menghubungkan antara dua titik yang terdapat pada keliling lingkaran dan melewati bagian titik pusat lingkaran.

3. Jari-Jari Lingkaran

Merupakan bagian yang terdapat di lingkaran. Sebuah garis yang menghubungkan antara titik lengkung bagian keliling lingkaran ke bagian titik pusat.

4. Juring Lingkaran

Merupakan luas daerah yang terdapat dalam lingkaran dan dibatasi oleh dua buah jari-jari. Selain itu juring lingkaran juga dibatasi sebuah busur lingkaran yang mana letaknya tersebut diapit oleh dua buah jari-jari itu.

5. Tali Busur Lingkaran

Tali busur lingkaran merupakan sebuah garis lurus yang mana disini menghubungkan antara dua buah titik yang terdapat pada keliling lingkaran. Namun disini titik tersebut tidak melalui area pusat lingkaran. Sehingga hal itu membedakan antara tali busur lingkaran dengan diameter.

6. Tembereng Lingkaran

Tembereng lingkaran merupakan sebuah area yang terdapat di dalam lingkaran. Area tersebut terbentuk oleh karena tali busur dan busur lingkaran.

7. Sudut Pusat Lingkaran

Bagian dari lingkaran berikutnya yaitu sudut pusat lingkaran. Sudut pusat tersebut terbentuk oleh karena perpotongan antara dua buah jari-jari yang terdapat di bagian titik pusat lingkaran.

8. Apotema

Apotema merupakan jarak terpendek yang dibentuk antara tali busur dengan titik pusat dari lingkaran. Apotema ini biasanya tegak lurus dengan tali busur lingkaran.

9. Sudut Keliling Lingkaran

Sudut keliling lingkaran adalah sebuah sudut yang dibentuk karena pertemuan antara dua buah tali busur dengan satu titik di bagian keliling lingkaran.

Baca juga:

  1. Apa itu Buku Besar Akuntansi
  2. Pengertian Braising
  3. Apa Yang Dimaksud Birama

Tinggalkan komentar