close

Apa Yang Dimaksud Dengan Cerpen

Daftar Isi

Pengertian Cerpen

Cerpen adalah atau cerita pendek merupakan jenis karya sastra yang ditulis dalam bentuk teks. Isinya bisa berupa kisah fiksi yang dikemas pendek, ringkas dan bisa dinikmati dalam sekali duduk. Cerpen umumnya hanya mengisahkan satu cerita dari satu tokoh saja.

Cerpen termasuk dalam kategori karya fiksi, sebab hanya berfokus pada satu konflik di awal dan di akhir cerpen. Tidak ada pengenalan karakter secara kompleks, bahkan beberapa cerpen memiliki ketentuan untuk tidak menggunakan kata lebih dari 10 ribu buah.

Cerpen memiliki struktur yang harus dipenuhi, tanpa struktur tersebut cerpen tidak sesuai dengan kaidah Bahasa Indonesia.

Struktur cerpen diantaranya:

1. Abstrak

Merupakan pemaparan di awal cerita,bisa juga merupakan gambaran di awal cerita. Abstrak gunanya sebagai pelengkap cerita dan memiliki sifat opsional, Anda bisa menambahkannya pada cerpen yang Anda buat atau tidak.

2. Orientasi

Berikutnya adalah orientasi, bagian ini menjelaskan mengenai latar waktu, tempat atau lokasi, suasana dan berbagai penggambaran di dalam cerpen. Setidaknya ada satu latar orientasi di dalam cerpen untuk memperjelas konsep cerita.

3. Komplikasi

Komplikasi merupakan struktur yang berkaitan dengan pemaparan cerita oleh tokoh. Watak dan cerita latar belakang tokoh dijelaskan dalam bagian ini. Kompilasi juga berhubungan dengan kejadian dan sebab akibat.

4. Evaluasi

Berikutnya adalah evaluasi, di bagian ini dijelaskan mengenai konflik pada suatu berita. Konflik sampai klimaks dijelaskan dalam bagian evaluasi, berikut dengan kemungkinan penyelesaian masalah yang akan terjadi.

5. Resolusi

Resolusi merupakan bagian akhir dari cerpen, ini berisi penjelasan tokoh atas masalah yang mungkin terjadi. Bisa juga berupa solusi atas konflik yang tengah dialami oleh tokoh utama.

Dalam cerpen juga terdapat koda, koda memiliki fungsi sebagai amanat atau pesan cerita. Pesan cerita atau pesan moral ini disesuaikan dengan jenis cerpen yang dibuat. Kadang koda dibuat implisit, sedangkan yang lain dibuat eksplisit.

Ada banyak jenis cerpen yang ditemukan saat ini, ada yang berupa cerpen anak, orang dewasa, hingga cerpen misteri. Cerpen dibedakan berdasarkan pembaca dan jenis genre yang digunakan.

Baca juga:

Tinggalkan komentar