close

Apa Yang Dimaksud dengan Tayamum

Daftar Isi

Pengertian Tayamum

Sejatinya syariat Islam itu mudah dan ringan untuk dijalankan oleh pengikutnya. Terutama bila keilmuan sudah cukup memadai untuk menyikapi beragam persoalan fikih. Contoh kemudahan ini salah satunya terlihat saat harus bersuci, di mana ada tayamum yang bisa dilaksanakan jika seseorang kesulitan mendapatkan air di sekitarnya.

Tata Cara dan Syarat

Meskipun begitu, bukan berarti tidak disertai seperangkat tata cara dan syarat khusus.

1. Syarat

Mensucikan diri dari kontaminasi hadas besar maupun kecil merupakan kewajiban seorang muslim saat ingin melaksanakan ibadah tertentu, semisal salat. Umumnya tuntutan ini dipenuhi melalui wudhu, tetapi dalam kondisi tertentu, itu bisa diwakilkan oleh debu, tanah, atau pasir.

Hanya saja, bersuci menggunakan media selain air baru boleh benar-benar dilakukan ketika tidak didapati air, baik itu secara syariat maupun kasat mata.

Contoh kebolehan dalam aspek yang kasat mata yaitu sewaktu sedang bepergian dan tidak menemukan sumber air sedikit pun. Di sisi lain, secara syariat artinya masih tersedia air, tetapi hanya cukup untuk memenuhi kebutuhan minum saja.

Kemudian, bisa jadi suatu waktu saat sedang bepergian air memang tersedia, tetapi letaknya sangat jauh, setidaknya harus menempuh jarak 2,5 km agar bisa mendapatkannya.

Pada waktu bersamaan, sumber air tersebut sulit pula untuk didatangi, bahkan bisa menimbulkan risiko tertentu, seperti dihuni oleh binatang buas, terindikasi sebagai benteng musuh, sedang merebak penyakit, dan sejenisnya.

Berikutnya, berwudhu dengan selain air juga bisa dilaksanakan jika situasi kala itu sedang amat sangat dingin, sementara tidak tersedia penghangat. Jika dipaksakan memakai air, dikhawatirkan justru menyebabkan masalah baru yang sifatnya berbahaya bagi tubuh.

2. Tata Cara

Tentu yang paling utama harus menyediakan debu atau tanah suci dan bersih, kemudian menyapukannya ke atas telapak tangan.

Pada momen ini, pastikan Anda menghadap kiblat, seluruh jari tangan dirapatkan, lalu usapkan telapak pada area wajah sambil berniat dalam hati.

Ulangi prosedur yang sama untuk anggota tubuh lain dan tanpa disertai niat lagi. Kemudian, telapak tangan dibuat lebih renggang dibanding kondisi semula. Secara berurutan itu meliputi punggung tangan, pergelangan, hingga siku, lakukan dari bagian kanan ke kiri.

Tayamum adalah bentuk keringanan syariat, tetapi untuk melaksanakannya tetap terikat oleh prosedur tertentu. Contohnya, memerhatikan kesucian dan kebersihan media bersuci dengan saksama.

Baca juga:

Tinggalkan komentar