Pengertian Zaman Praaksara
Zaman praaksara disebut juga sebagai zaman nirleka yang memiliki arti nir tidak ada dan leka artinya tulisan bila digabungkan punya makna zaman tidak ada tulisan. Praaksara sendiri terdiri dari dua kata pra sebelum dan aksara tulisan jika digabung punya makna zaman sebelum adanya tulisan. Manusia yang hidup pada zaman praaksara disebut sebagai manusia yang hidup pada masa prasejarah, bukti keberadaan kehidupan pada masa itu bisa dilihat dari fosil dan artefak yang ada.
Jenis-jenis Zaman Praaksara
Zaman sebelum ada tulisan dibagi menjadi 4 masa berdadarkan ilmu geologi yaitu zaman Arkaekum, Paleozoikum, Mesozoikum dan Neozoikum. Sedangkan menurut arkeologi zaman prasejarah terbagi dalam dua masa yaitu zaman batu dan zaman logam.
1. Zaman Arkaekuk
Zaman Arkaekum berlangsung selama 2500 juta tahun yang lalu, kondisi bumi masih sangat panas dengan kulit bumi yang masih dalam tahap pembentukan sehingga belum ada tanda-tanda kehidupan di sana.
2. Zaman Paleozoikum
Zaman Paleozoikum yaitu berlangsung dari 340 juta tahun yang lalu. Pada masa ini sudah mulai ada kehidupan berupa mikroorganisme dan hewan vertebrata sudah mulai ada seperti ikan, reptil dan amfibi. Kondisi lingkungan bumi masih berubah-ubah sehingga masih sulit kehidupan untuk berkembang.
3. Zaman Mesozoikum
Zaman Mesozoikum berumur 140 juta tahun, pada masa ini kehidupan di bumi terus mengalami perkembangan. Binatan sudah mulai ada yang bentuknya besar seperti dinosaurus dan Atlantosaurus yang punya panjang 30 meter.
4. Zaman Neozoikum
Zaman Neozoikum berlangsung selama 60 juta tahun, kondisi dari bumi semakin baik. Perubahan lingkungan bumi tidak terlalu besar namun zaman es masih ada. Di masa ini terbagi lagi menjadi dua yaitu Tertier dan Kwarter. Tertier adalah masa dimana berkurangnya hewan besar dan mulai ada keluarga hewan mamalia. Kwarter berlangsung selama 600 ribu tahun, pada masa ini kehidupan manusia mulai ada.
Pembagian Zaman Prasejarah
Pembagian zaman prasejarah menurut arkeologi:
1. Zaman batu
Kondisi dimana manusia baru mulai kehidupan dengan memakai peralatan dari bahan batu. Masa ini masih dibedakan lagi menjadi zaman batuan tua, tengah, baru dan batuan besar.
2. Zaman logam
Kondisi ketika manusia sudah mulai menguasai keberadaan teknologi guna mengolah logam. Pada masa ini ditemukan bukti peninggalan berupa peralatan yang terbuat dari logam. Pada masa ini terbagi dalamĀ masa perunggu dan besi.
Contoh dari hewan zaman praaksara yang masih ada sampai sekarang adalah ikan, amfibi, dan hewan menyusui seperti kera. Sedangkan hewan yang tidak bisa bertahan hidup adalah hewan besar seperti dinosaurus dan Atlantosaurus.
Baca juga: